22 Maret 2016

BERBICARA TENTANG “MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN”

Membahas pemikiran tentang Pernyataan Merek (Brand Statement): Wawancara khusus dengan Presiden Yamaoka dan Kashiwa Sato

“MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN”

Dengan pandangan diarahkan ke 100 tahun ke depan, Yanmar mengumumkan Pernyataan Merek baru. Dalam era ketika ekonomi global, lingkungan, dan kehidupan kita berada dalam keadaan terus mengalir (flux) dan bisa tiba-tiba berubah, realisasi kemakmuran yang berkelanjutan bagi semua, lingkungan alam yang berkelestarian, harmoni antara manusia dan alam, serta masyarakat yang berkelanjutan merupakan suatu hal yang kita semua harapkan. Di sisi lain, ini juga merupakan era yang memiliki cara berpikir yang sangat beraneka ragam. Cita-cita yang ditetapkan pada jenis masyarakat yang kita perjuangkan, dan proposal yang dimaksudkan untuk mewujudkan masyarakat demikian sangatlah bervariasi.

Di Y MEDIA, kami akan berbicara tentang tindakan yang diambil Yanmar demi mencapai visi Yanmar yaitu MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN. Saat ini, kami menyampaikan percakapan publik empat mata antara Presiden Yanmar Takehito Yamaoka dan Produser Eksekutif Yanmar untuk Branding Strategis dan Direktur Kreatif Kashiwa Sato dari Samurai.

Kesejahteraan berkelanjutan bagi semua dan lingkungan alam yang berkelestarian

Sub-teks untuk “MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN” berbicara tentang penciptaan nilai baru di tengah masyarakat melalui teknologi. Dengan dua kreator Pernyataan Merek Yanmar ada di sini sekarang, sudah selayaknya kami lebih dahulu bertanya kepada mereka tentang konsep “Menciptakan nilai baru di tengah masyarakat melalui teknologi.”

--Terkait dengan “MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN” sebagai masa depan yang Anda cita-citakan, masa depan seperti bagaimanakah persisnya yang Anda impikan?

Kashiwa Sato Kata berkelanjutan (berkelestarian) umumnya hanya diasosiasikan dengan lingkungan. Namun, kami melihatnya sebagai soal mengangkat lingkungan alam, sekaligus secara bersamaan juga memastikan kemakmuran manusia. Mendengar istilah ini pertama kalinya dari diskusi dengan Presiden Yamaoka telah menjadi penentu arah ‘evolusi’ dari segala langkah kami.

Presiden Yamaoka Meminjam kata-kata pendiri Yanmar, Magokichi Yamaoka, “Menghemat bahan bakar berarti melayani umat manusia.” Meskipun kata-kata ini muncul dari gagasan untuk meningkatkan peri kehidupan petani dengan memanfaatkan kemampuan mesin guna mengurangi beban kerja petani, pendekatan yang memanfaatkan sumber daya energi secara minimal untuk memperkaya masyarakat ini juga berhubungan erat dengan Pernyataan Merek kami saat ini. Jika kita menguraikan hal ini dan menelaah lebih jauh ke dalamnya, pesan yang ada untuk kita adalah bahwa, ini bukan hanya soal menghemat energi namun juga ada penekanan yang kuat pada upaya untuk menjadikan hidup kita lebih mudah dan mencapai kemakmuran yang berkelestarian, sehingga dengan begitu kita mengembalikan sesuatu ke dalam masyarakat tempat kita hidup. Itulah yang disimpulkan oleh Kashiwa Sato dalam slogan tersebut.

Kashiwa Sato Dan itulah mengapa konsep menciptakan nilai baru ini memiliki arti yang sangat penting. Mari kita renungkan apa artinya menciptakan nilai baru. “Nilai” adalah konsep yang membedakan; bergantung pada orang, negara, dan generasinya. Di Yanmar, dengan memanfaatkan teknologi untuk menghasilkan solusi, kita menilai cara-cara yang bisa kita gunakan untuk menciptakan nilai lebih besar lagi bagi orang-orang di masa mendatang.

Benar juga jika dikatakan bahwa mencapai kemakmuran yang berkelestarian adalah tugas terbesar yang masih harus diselesaikan oleh umat manusia. Saat berbicara dengan Presiden Yamaoka, kami membahas apakah umat manusia perlu menerima ‘kerugian’ demi melestarikan lingkungan. Ketika kita berpikir tentang lingkungan, biasanya ada kecenderungan untuk mengabaikan unsur manusianya. Dengan visi kita saat ini, kita telah mengambil pandangan baru mengenai bagaimana kita bisa maju menuju 100 tahun mendatang.

--Bukan mengabaikan lingkungan, tetapi sebaliknya, mengupayakan kemakmuran yang berkelestarian.

Kashiwa Sato Tepat sekali.

Presiden Yamaoka Berpikir bahwa kita boleh-boleh saja mengonsumsi sumber daya alam planet kita dalam jumlah yang sangat besar, sudah kita tinggalkan. Bersama pertumbuhan ekonomi, muncul pula persoalan pencemaran lingkungan dan dunia yang dipenuhi oleh makanan yang jenuh dengan bahan kimia. Dengan sumber daya alam terbatas, bagaimana kita bisa menggunakan teknologi untuk mencapai kemakmuran yang berkelestarian? Ketika merenungkan pendekatan kita, maka kita akan melihat bahwa Pernyataan Merek kita dan visi pendirian kita yaitu “Menghemat bahan bakar berarti melayani umat manusia” menjadi sangat selaras.

--Pernyataan Merek Yanmar mencakup kesadaran sosialnya terhadap isu-isu saat ini, bukan?

Kashiwa Sato Tahun 2012, bertepatan dengan hari jadi kita yang ke-100, menandai dimulainya 100 tahun berikutnya bagi Yanmar, bersamaan pula dengan dimulainya Proyek Merek Premium (Premium Brand). Saat kita memasuki tahun keempat sejak kita memutuskan untuk mendefinisikan ulang identitas visual korporat kita; mendirikan GEDUNG FLYING-Y, mengumumkan visi YF2112, dan menyempurnakan aspirasi kita untuk masa depan, inilah saatnya bagi kita untuk membawa visi konkret dan rencana kita untuk masa depan ke dalam dunia.

Teknologi itu didasarkan pada solusi, tetapi, solusi itu lebih dari sekadar teknologi

Teknologi adalah kata kunci lain yang dibahas dalam subteks untuk Pernyataan Merek. Ketika berbicara tentang teknologi, bagi Yanmar, apakah peranan teknologi dalam “menciptakan nilai baru”?

--Meskipun persepsi nilai kemakmuran dan lingkungan sosial selalu berubah, komitmen Yanmar untuk menciptakan solusi melalui teknologi tetap tidak berubah sejak pendiriannya 100 tahun yang lalu.

Presiden Yamaoka Cara kita berpikir tentang teknologi mengalami perubahan. Dahulu ketika “Menghemat bahan bakar berarti melayani umat manusia”, baru dimunculkan, yang disebut ‘teknologi’ adalah teknologi mesin injeksi bahan bakar. Saat ini, dengan peraturan lingkungan untuk peralatan yang dilengkapi mesin menjadi semakin ketat, melakukan segala sesuatu dengan cara yang sama menjadi lebih terbatas. Yanmar harus merangkul perubahan demikian dan terus maju.

Lingkup bisnis Yanmar tidak hanya terbatas pada mesin, karena juga meliputi robotika, pengetahuan praktis pertanian, dan sistem energi dengan efisiensi yang ditingkatkan. Selain itu juga meliputi produk yang menarik seperti perahu pesiar kita. Teknologi, seperti yang kita ketahui sekarang, tidak selalu akan sama dengan esok.

Kashiwa Sato Teknologi akan terus berevolusi. Yanmar umumnya dipandang sebagai produsen traktor, peralatan konstruksi, dan produk-produk lain; namun sebenarnya lebih tepat dikatakan bahwa Yanmar memanfaatkan teknologi untuk menyediakan solusi bagi industri pertanian dan konstruksi. Kita tidak sekadar membuat produk. Lebih jauh lagi, meskipun kita berfokus pada penyediaan solusi bagi masyarakat melalui pemanfaatan teknologi, teknologi saja tidak akan bisa membawa kita ke sana.

--Usaha yang dilakukan Yanmar tidak terbatas pada operasi bisnis berbasis produk dalam industri seperti pertanian dan kelautan, namun juga termasuk memupuk generasi berikutnya dan inisiatif budaya.

Presiden Yamaoka “Dengan rasa syukur melayani untuk dunia yang lebih baik” adalah slogan lain yang dibuat oleh para pendiri kita. Filosofi Yanmar — rasa syukur membuat dunia menjadi tempat yang lebih indah - adalah daya pendorong yang membawa kita berinvestasi dalam membina bakat manusia dengan Yamaoka Scholarship Foundation (Yayasan Beasiswa Yamaoka) yang didirikan pada 1950; sebuah yayasan yang terus beroperasi selama 65 tahun terakhir. Olahraga sudah menjadi bagian integral dari inisiatif budaya Yanmar. Hubungan Yanmar dengan Cerezo Osaka bermula dari sasaran awalnya yaitu memanfaatkan interaksi yang terjadi di lapangan sepak bola sebagai sarana untuk lebih mempersatukan karyawan dan semakin memperdalam relasi mereka, sehingga meningkatkan kesejahteraan setiap karyawan. Dan ini dilakukan dalam skala global. Lingkup tersebut terus diperluas, dan dengan tambahan pemain terkenal, Kunishige Kamamoto dan Daishiro (Nelson) Yoshimura, tim ini segera mendapatkan status sebagai tim sepak bola tangguh di Jepang.

Saat ini, sembari menawarkan solusi pertanian kepada masyarakat pertanian di Asia Tenggara, Yanmar bekerja bersama kelompok sukarelawan mahasiswa di Universitas Indonesia untuk mendirikan sekolah sepak bola bagi anak-anak dari keluarga tidak mampu, selain menyediakan pemeliharaan rumput untuk lapangan tim sepak bola nasional di Vietnam. Memberikan kontribusi kepada masyarakat merupakan salah satu alasan keberadaan perusahaan kami

--Setelah mendengar apa yang Anda berdua katakan, jelas sudah mengapa Yanmar memiliki empat aspirasi utama bagi masyarakat. Keempat aspirasi itu adalah: Masyarakat yang hemat energi, suatu masyarakat di mana orang dapat bekerja dan hidup dengan pikiran tenang, masyarakat di mana orang dapat menikmati makanan yang aman dan berlimpah, dan masyarakat yang menawarkan kehidupan menarik yang penuh dengan pengalaman yang kaya dan memuaskan. Untuk bisa berhasil mewujudkan keempat aspirasi ini, diperlukan solusi efektif yang tidak hanya terbatas pada inovasi teknologi.

Kashiwa Sato Itu sudah pasti. Dan ini bukan hanya soal menghemat bahan bakar untuk melayani umat manusia tetapi juga soal “dengan rasa syukur melayani untuk dunia yang lebih baik.” Lingkungan dan era kita hidup saat ini berbeda cukup jauh dengan kondisi 100 tahun lalu, namun demikian, semangat pendiri pada waktu itu pada intinya masih soal memberikan solusi untuk mewujudkan kesejahteraan. Untuk alasan itulah kita menilai kembali apa yang perlu kita lakukan untuk mencapai visi Yanmar— dan Pernyataan Merek kita yang telah direvisi barulah langkah pertama dalam mencapai sasaran kita.

Maju dengan Pernyataan Merek dan aspirasi Yanmar demi masa depan

Kemakmuran yang berkelestarian - untuk kebaikan lingkungan dan juga kebaikan masyarakat. Memanfaatkan teknologi untuk memberikan beragam solusi Dasar-dasar Pernyataan Merek Yanmar itu jelas. Terakhir, saya mendengar bahwa Anda berharap menemukan dampak apa yang ditimbulkan oleh pesan Yanmar tersebut.

--Bagaimana Anda harap dunia akan terlihat dalam waktu seratus tahun?

Presiden Yamaoka Dalam bidang kita, kita terus-menerus bekerja untuk bisa memajukan pertanian dan robotika permesinan konstruksi, unit pengendali elektronik (ECU), dan teknologi yang membuat pekerjaan lebih mudah dan lebih produktif bagi pelanggan kita. Petani akan dapat memanfaatkan kemajuan kita dalam teknologi realitas tertambah (augmented reality (AR)) untuk menciptakan sayuran bebas pestisida berkualitas tinggi. Semoga teknologi AR Yanmar akan memampukan orang menjadi lebih kreatif.

--Apakah penelitian dan pengembangan mengalami kemajuan?

Presiden Yamaoka Ya. Kami mengintensifkan upaya kolaboratif kami dengan institut penelitian dan universitas. Salah satu contohnya adalah penelitian robotika gabungan yang kami kerjakan dalam kolaborasi dengan Florence University di Italia.

Kashiwa Sato Saya kita tidak banyak orang yang menentang konsep di balik “MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN”. Karena kami telah menyatakan bahwa teknologi adalah pusat dari apa yang kami kerjakan, perusahaan-perusahaan lain datang kepada kami dan bertanya apakah mereka juga dapat turut ambil bagian. Itu adalah hal-hal yang sangat krusial.

--Saya kira Anda benar; solusi Yanmar saja tidak akan bisa mencapai semuanya.

Kashiwa Sato Jika kita berbicara tentang masyarakat yang kita cita-citakan sebagai masyarakat yang hanya membuat traktor atau perahu, maka pesan kita akan diterima dengan cara yang sangat berbeda. Dengan kita membuat ikrar yang tulus kepada masyarakat, banyak pihak ketiga akan terdorong untuk berkolaborasi dengan kita. Sebagai hasilnya, teknologi baru akan diciptakan, domain bisnis baru akan muncul, dan operasi kita sebagai satu kesatuan dapat diharapkan akan berkembang sesuai dengan arah yang kita tuju.

Presiden Yamaoka Kami berharap untuk menginspirasi pelanggan agar membuat proposal yang imajinatif dan ambisius. Jika kita hanya menimbun stok produk kita sendiri seperti traktor dan kombinasinya, maka apa yang dapat kita kerjakan akan ada batasnya. Ini bukan hanya soal memperinci spesifikasi dalam katalog, tetapi juga soal menunjukkan kepada pelanggan teknologi yang kita miliki seperti AR. Dengan memahami apa yang diinginkan pelanggan, kita dapat membuat produk yang tepat bagi mereka.

Setelah membuat orang memahami Pernyataan Merek kita, kita berharap bahwa itu akan mengarah pada terbentuknya kolaborasi dengan perusahaan dan organisasi.

--Jadi merilis Pernyataan Merek korporat nantinya akan menghasilkan efek semacam ini.

Kashiwa Sato Itu benar. Ketika bertanya tentang apa pentingnya branding (pemerekan), intinya bukan saja soal apa yang kita buat, tetapi jika orang lain tidak memahami tujuan di balik apa yang sedang Anda kerjakan, maka itu tidak akan mengarah pada timbulnya kesempatan kolaboratif.

--Bagaimana Anda menghendaki orang menerima Pernyataan Merek di dalam perusahaan Anda sendiri?

Presiden Yamaoka Itu adalah hal yang terpenting. Jika pesan kita dipahami dengan baik oleh setiap orang, maka proposal dan gagasan akan muncul dari dalam perusahaan. Kami ingin karyawan mengetahui untuk apa mereka melakukan pekerjaan mereka dan merasa terstimulasi dan bergairah dengan hal itu.

Dengan menjabarkan secara jelas apa yang ingin kita capai dengan Pernyataan Merek, orang-orang di luar perusahaan akan memiliki pemahaman yang lebih baik mengenainya. Lagi pula, tujuannya adalah ketika staf Yanmar bertemu langsung dengan pelanggan, mereka juga akan mampu menyampaikan pesan tersebut secara langsung kepada pelanggan kami.

Kashiwa Sato Masukan saya pada saat ini sesungguhnya ialah soal menyatakan apa yang telah Yanmar kerjakan selama bertahun-tahun dan gagasan yang dimiliki Yanmar dengan cara yang lebih sesuai untuk dunia yang kita tinggali saat ini. Dan untuk alasan itulah, semuanya berawal dari sini. Pada awalnya, ini dimulai dengan kata-kata Presiden Yamaoka. Dari sini, jika setiap karyawan memahami dengan baik Pernyataan Merek, dan merasakan kebanggaan saat mereka membicarakannya, maka itulah branding (pemerekan) yang terbaik. Setelah maksud kami terurai dengan jelas, maka kami akan bisa menyingkirkan pekerjaan yang tidak membantu kami sampai ke tujuan dan memaksimalkan kemampuan kami. Kami bergerak maju sebagai satu tim, dan dengan demikian Pernyataan Merek menetapkan langkah dan ritme bagi kami untuk bergerak maju bersama.

Melihat kembali kata-kata pendiri Yanmar, kita dapat melihat dengan lebih jelas apa yang harus kita kerjakan sekarang ini.
“MASA DEPAN YANG BERKELANJUTAN” sebagai Pernyataan Merek, mengambil dan mendefinisikan ulang cita-cita dan upaya Yanmar selama 100 tahun terakhir, dan menetapkan arah untuk 100 tahun yang akan datang.

Bagaimana setiap operasi bisnis akan menerapkannya adalah sesuatu yang dinantikan. Dengan artikel ini sebagai titik awal, Y MEDIA akan terus menjelajahi cara kreatif untuk menyediakan informasi yang berharga tentang aktivitas Yanmar saat ini.